SIDRAP, RAKYATSULSEL – Sebanyak 47 personel yang bertugas di Mapolres Sidrap dan jajarannya mengikuti prosesi tradisi siraman air kembang untuk kenaikan pangkat atau Corps Raport.
Prosesi tersebut baru pertama kali dilakukan di halaman Mapolres Sidrap, Jalan Bau Massepe, No 1 Pangkajene, Kecamatan Maritenggae, Sidrap, Senin, 3 Januari 2022.
Mereka mengawali prosesi dengan upacara.Usai menerima tanda kepangkatan yang baru, selanjutnya personel yang naik pangkat dilakukan tradisi penyiraman air bunga.
Tradisi siraman bunga dipimpin langsung Kapolres Sidrap AKBP Ponco Indriyo dan diikuti pejabat utama untuk memberikan ucapan selamat.
Dari 47 personel, 4 orang diantaranya naik pangkat menjadi Kompol, 8 AKP, 4 IPTU. Kemudian pangkat AIPTU 5 orang, AIPDA 18 BRIPKA 8, dan 1 BRIGPOL.
Adapun perwira yang naik pangkat yaitu Kabag Log, Kompol Abdullah, Kabag Ops, Kompol Nasri, Kabag Ren, Kompol Musliadi.
Kemudian Kasubbag Dalpers Bag SDM, AKP Abd Samad, Kapolsek Panca Lautang, AKP Muh Irsal, Kasat Narkoba, AKP Idham, Wakapolsek Panca Rijang, AKP Rusmi, Kasat Binmas, AKP Syaripuddin, Kasubbag Humas, AKP Zakariah, Kapolsek Dua Pitue, AKP Kamal, dan Kapolsek Baranti, AKP Sukirno.
Selanjutnya, Kaur Bin Ops SatSamapta, IPTU Antonius Pasake, KA SPKT, IPTU Mattalunru, Kanit Reskrim Polsek Tellu Limpoe, IPTU Muhammad Tahir, Kanit Kamsel Satlantas, IPTU Yusri.
Pantauan Sejumlah Media, sebanyak 46 personel yang didampingi istri antusias menjalani tradisi yang pertama kali sejak tahun 1950 lalu. Mereka merasa bangga, bisa menjalani tradisi siraman bunga.
Kapolres Sidrap AKBP Ponco Indriyo menyatakan, jika tradisi siraman air kembang ke personel yang naik pangkat ini merupakan sebuah prestasi. Bukan sesuatu yang normal. Ini juga merupakan sesuatu yang patut disyukuri anggota, dan biar berkesan kepada yang bersangkutan.
“Tujuan saya hanya satu, setelah sekian lama tidak diadakan, ini menjadi kebanggan bagi mereka, sehingga kinerja mereka lebih baik ke depan,” papar kapolres Sidrap di lokasi siraman. (Rid)