PINRANG, RAKYATSULSEL – Komunitas Atlet Bola Basket di Kabupaten Pinrang menggelar kompetisi Bola Basket Three on Three alias 3 lawan 3, 14-17 Januari 2022. Pesertanya, pertandingan ini diikuti tim basket yang ada di Sulselbar.
Penanggung Jawab Kompetisi, Muhammad Ramli menyampaikan, pertandingan ini sebagai ajang perkenalan sekaligus pemanasan atlet jelang Pekan Olahraga Daerah (Porda) di Sinjai dan Bulukumba.
“Antusiasme atlet cukup besar terlihat dari banyaknya peserta yang terlibat dari berbagai daerah,” ujar Ramli, Minggu (16/1).
Apalagi, kata dia, pertandingan dengan konsep three on three alias 3 lawan 3 telah masuk dalam cabang olahraga PON. Bahkan, perhelatan PON terakhir di Papua telah dipertandingkan untuk pertama kalinya.
“Nah, sementara ditingkat Porda atau Porprov baru akan dipertandingkan untuk pertamakalinya di Sinjai dan Bulukumba,” paparnya.
Terpisah, Ketua Panitia, Alif Agung mengatakan, dalam satu hari dapat dilaksanakan sebanyak 80 pertandingan. Sebab, waktunya hanya singkat dan tanpa babak. Pihaknya menyiapkan Piala,
Medali serta uang pembinaan meski tidak terlalu besar.
“Kegiatan ini pada prinsipnya untuk memberi motifasi kepada para atlet. Pasalnya, sejak adanya pandemi covid hampir tidak ada aktivitas termasuk olahraga,” ucap Alif
“Agenda ini untuk mengajak lagi para teman-teman untuk kembali berlatih sekaligus bertanding untuk menghilangkan kejenuhan yang selama ini hanya latihan terus tanpa ada kompetisi,” tambahnya.
Alif menambahkan, dirinya optimistis Pinrang biasa menjuarai kompetisi basket three on three ini dengan bekal bahwa hanya Pinrang dan Makassar yang bisa menjuarai
4 gelar pertandingan di Pra Porda.
“Insya Allah, Perwakilan Pinrang bisa berbicara banyak di Porda atau Porprov nantinya,” jelasnya. (Amran)