Muswil X, Agropreneur Muda Ini Terpilih Jadi Presidium KAHMI Sulsel

  • Bagikan

MAKASSAR, RAKYATSULSEL – Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) telah menggelar Musyawarah Wilayah (Muswil) X Kahmi Sulsel di Hotel Novotel, 15-16 Januari 2022. Muswil dibuka oleh Plt Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman.

Kegiatan tersebut mengangkat tema Konsolidasi Kelas Menengah Untuk Penguatan Demokrasi Ekonomi Bangsa yang dirangkaikan dengan Seminar Nasional.

Hasil Muswil ini, tetapkan tujuh presidium terpilih. Pemilihan ketujuh presidium tersebut dilakukan melalui pemungutan suara oleh Majelis Daerah (MD) KAHMI Se-Sulsel.

Berdasarkan perhitungan suara dari 10 calon presidium yang dipilih hanya ada 7 calon yang dinyatakan oleh pimpinan sidang sebagai presidium terpilih salah satunya adalah Bahtir Manadjeng yang juga berlatar belakang sebagai agropreneur muda sulsel.

Adapun harapanya selaku presidium alumni terpilih berharap kepada semua jajaran KAHMI di sulsel baik dari Presidium maupun pengurus sampi ke tingkat bawahnya, agar selalu solid. Sehingga apa yang kita cita-citakan bersama terwujud sesuai dengan harapan demi penguatan demokrasi dan ekonomi bangsa.

Adapun tujuh presidium periode 2022-2027, masing-masing Muhammad Nasir, Mustari Mustafa, Muhammad Fauzi, Fadriati, Nimatullah, Aminuddin Syam, dan Bachtiar Manajeng.

Berikut Profil Presidium terpilih :

Nama : Bahtiar Manadjeng

Panggilan : Batti

TTL : Palopo 18 Agustus 1979

Pengalaman Organisasi :
IPMIL Kom Malangke PP PEMILAR, Sekertaris Umum BEM Fak Pertanian dan Kehutanan Unhas (1998-1999), Ketua Umum BEM Fakultas Pertanian dan Kehutanan Unhas (1999-2000), Kabid PTKP HMI Cabang Makassar Timur (2001-2002), Ketua Umum Pemuda Tani HKTI Sulsel (2011-2015), Sekertaris Umum PISPI (Perhimpunan Sarjana Pertanian Indonesia), BPW Sulsel (2019-2024)

Pengalaman Kerja :
Farmer Support Team (FST) PT Syngenta Indonesia (2006-2011) area Sulawesi. Pimpinan PT Syngenta Indonesia (2011-2018) area Sulawesi. Pimpinan PT Syngenta Seed Indonesia (2018-sekarang) area Sulawesi & Kalimantan. (*)

  • Bagikan