MAKASSAR, RAKYATSULSEL – Anggota DPRD Sulsel, Andre Prasetyo Tanta (APT) menggelar Sosialisasi Nilai-nilai Kebangsaan dengan tema “Kesehatan” di Kelurahan Bontoala Parang, Kecamatan Bontoala, Sabtu, 29 Januari 2022.
Warga Bontoala Parang sangat antusias mengikuti sosialisasi nilai-nilai kebangsaan itu. Hadir sejumlah tokoh masyarakat dan para ketua RT/RW.
Dihadapan warga, APT–sapaan akrab Andre Prasetyo Tanta mengajak kepada warga untuk menjaga nilai-nilai kebersamaan dalam hal menjaga lingkungan disekitar.
Menurut legislator Fraksi NasDem itu, lingkungan yang bersih akan tercipta kondisi masyarakat yang sehat. “Sekarang pemerintah bekerja keras agar target vaksinasi warga bisa tercapai supaya terbentuk imunitas yang kuat di masyarakat, maka pada kesempatan dalam kegiatan Sosbang ini saya mengajak semua warga untuk mengikuti dan menyukseskan program vaksinasi ini,” ujar APT.
Salah satu Ketua RW yang hadir dalam kegiatan sosbang berkomitmen bahwa warga Bontoala Parang siap mengikuti dan menyukseskan program vaksinasi.
Lain halnya Lahude salah satu tokoh masyarakat mengeluhkan terkait kanal di Bontoala Parang dan beberapa kelurahan di Kecamatan Bontoala yang kondisinya sudah mengalami pendangkalan.
“Sehingga air disaluran kecil selalu tersumbat mengakibatkan banjir dan lingkungan terlihat kotor,” tuturnya. (*)