Taufan Pawe Pimpin Rapat Konsolidasi DPD II Golkar Bulukumba

  • Bagikan

BULUKUMBA, RAKSUL – Ketua DPD I Partai Golkar Sulawesi Selatan, Taufan Pawe memimpin langsung Rapat Konsolidasi bersama dengan Pengurus DPD II Partai Golkar Kabupaten Bulukumba yang digelar di Kantor Golkar Kabupaten Bulukumba, Sabtu 5 Februari 2022.

Pada Rapat Konsolidasi tersebut Taufan Pawe didampingi Wakil Ketua Bidang Pemenangan Pemilu, Ketua KPPG, anggota Fraksi DPRD Provinsi Sulsel Arfandy, serta sejumlah pengurus teras DPD I Partai Golkar Sulsel.

Taufan Pawe, berharap ke depan Partai Golkar Bulukumba bisa lebih baik dan berkembang. SEmoga dengan kerja sama yang kuat antara sesama Pengurus dan Kader serta simpatisan Partai Golkar.

“Jika kita kuat di Bulukumba maka yakinlah Golkar kedepan bisa lebih jaya dan berkembang. Apalagi Bulukumba ini merupakan daerah dengan populasi keempat di Sulawesi Selatan, maka Bulukumba harus menjadi corong dan juga lumbung suara Partai Golkar,”pungkasnya.

Wali Kota Parepare dua Periode ini, menuturkan jika Bulukumba ini merupakan daerah dengan memanfaatkan sikap religius, bahkan pernah Bupati mencetus Perda tentang keagamaan.

“Kami juga berharap Golkar ke depan bisa mengambil peran penting dan juga merupakan Daerah dengan pencapaian yang terbaik di seluruh Kabupaten Kota yang ada di Sulsel,”katanya.

Diapun berharap kedepan kerja-kerja yang harus dilakukan bagaimana memperkuat setiap Pimpinan Kelurahan, Pimpinan Kecamatan, karena kenapa Kelurahan dan Kecamatan inilah nantinya yang memiliki warga untuk memberikan dukungan dan kemenangan Golkar.

“Jika kita inginkan kemenangan suatu daerah, maka dibutuhkan kerjasama semua pihak termasuk mulai dari Pimpinan Kelurahan, Pimpinan Kecamatan dan juga kerjasama semua fraksi,”tutur Putra Kelahiran Kota Parepare ini.

Wali Kota berlatar belakang Profesional hukum ini menjelaskan, dalam waktu dekat ini akan digelar pemilihan Legislatif dan juga Pemilihan Presiden Republik Indonesia.

“Dalam hitungan bulan dan hari kita akan menghadapi Pemilihan Legislatif dan juga Pemilihan Presiden, maka kemudian sudah waktunya kita panaskan mesin sehingga kemudian capaian kita pada periode ini sebanyak 220 kursi fraksi di seluruh Sulawesi Selatan, dan capaian itu tidak akan kita wujudkan jika bukan kerja-kerja keras kita bersama,”jelas dia. (*)

  • Bagikan

Exit mobile version