Lima Pejabat Dilantik, ITBH Siap Terima Maba Juni Tahun Ini

  • Bagikan

PAREPARE,RAKSUL – Sebanyak lima orang Pejabat baru Institut Tekhnologi Bacharuddin jusuf Habibie (ITBH) resmi dilantik.

Pelantikan dan pengambilan sumpah dilakukan oleh Rektor Ansar Suyuti di Aula Gedung Rektorat Habibie (ITBH), Jumat (11/2/2022).

Kelima Pejabat baru ITBH tersebut di antaranya, Dr. Mohammad Mochsen Sir, ST, MT. sebagai Wakil Rektor bagian Non Akademik, Dr. Eng. Armin Lawi, S. Si, M. Eng. sebagai Wakil Rektor Bidang Non Akademik, Dr. Eng. Intan Sari Areni, ST. MT. sebagai Ketua LPPM dan LPMU, Dr. Andi Ilham Latunra, M. Si. sebagai Ketua Jurusan Sains, Dr. Indra Chaerah Gunadin, ST, MT. sebagai Ketua Jurusan Teknologi Produksi dan Industri.

Rektor ITBH Ansar Suyuti mengatakan, pelantikan ini merupakan langkah awal dari proses untuk memajukan pendidikan di Kota Parepare.

“Semoga nanti awal Maret kita sudah ada Dosen sebanyak 15 orang, ditambah dengan Pegawai. Kemudian setelah itu kita akan mempromosi penerimaan mahasiswa baru di bulan Juni mendatang. Itu yang harus kita lakukan,”jelas Ansar.

Program studi (prodi) yang akan diterima nantinya lanjut dia, adalah Matematika dengan jumlah 80 mahasiswa, Sistem Informasi sebanyak 120 mahasiswa, dan Teknik Informatika 160 mahasiswa.

“Setelah itu kita harus mengerjakan lagi yang namanya membuat proposal untuk membuka prodi yang baru. Jadi semoga dengan adanya pejabat ini nanti kita akan buka prodi-prodi yang baru sehingga tahun 2023, kita sudah mungkin punya program paling 10 prodi dibuka,”terangnya.

Dosen yang siap sejauh ini detail dia, sudah diterima sebanyak 15 orang ditambah dengan pejabat yang baru dilantik. “Di samping sebagai pejabat, dia juga sudah bisa mengajar,” tandasnya. (Yanti)

  • Bagikan