Data Terbaru Covid di Makassar: Tembus 298 Kasus, Manggala Tertinggi

  • Bagikan

MAKASSAR, RAKYATSULSEL – Angka kasus penyebaran covid di Makassar masih fluktuatif. Data terbaru posko induk info Covid pertanggal 11 Februari 2022 tembus diangka 298 orang terkonfirmasi positif. Padahal sehari sebelumnya menyentuh angka 317 orang.

Bila dirinci berdasarkan kecamatan, Manggala menjadi yang tertinggi dengan 39 orang terpapar covid-19. Lalu, Kecamatan Panakkukang dan Rappocini dengan jumlah kasus 34 orang. Selanjutnya, Kecamatan Biringkanaya dengan 31 kasus.

“Kita terus tracing warga di semua kecamatan. Bagi mereka yang terkonfirmasi positif saat tracing dengan Orang Tanpa Gejala (OTG) maka kita minta untuk isolasi mandiri di rumahnya,” jelas Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Makassar, dr. Nursaidah Sirajuddin, Minggu (13/2).

Sambung mantan Kepala bidang pengendalian dan pemberantasan penyakit (P2P) Dinkes Makassar itu, petugas di masing-masing puskesmas akan memantau kondisi mereka yang bergejala OTG namun positif covid. Sementara, gejala berat akan diarahkan ke Asrama Sudiang.

“Semua kita pantau, termasuk pemberian obat sesuai permintaan di setiap puskesmas,” jelasnya.

Diketahui, angkat kasus di Kecamatan Sangkarrang menjadi yang terkecil bahkan nihil kasus. Lalu, Kecamatan Bontoala hanya tujuh kasus dan Kecamatan Mamajang ada sembilan kasus covid. (*)

 

  • Bagikan