Kompol Nur Ichsan juga menambahkan anggota yang baru pulang purna melaksanakan tugas BKO mendapatkan reward dari dinas yaitu diberikan libur selesai tugas.
“Atas dedikasi rekan-rekan terhadap satuan, dinas memberikan libur untuk rekan-rekan sekalian agar berkumpul bersama keluarga. Akhir kata saya titip ucapan terima kasih kepada keluarga di rumah yang telah memberikan dukungan terhadap dinas sehingga tugas rekan-rekan berjalan dengan lancar,” paparnya.
Lebih lanjut perwira berpangkat satu melati tersebut juga mengarahkan kepada seluruh personel khususnya yang baru kembali melaksanakan tugas BKO untuk segera mengikuti vaksinasi booster atau vaksinasi dosis 3.
“Saya juga berharap kepada seluruh jajaran Batalyon C Pelopor khususnya yang baru pulang dari tugas BKO Polda Papua agar segera mengikuti vaksinasi booster agar diri kita lebih terlindungi dari efek berat Covid 19 utamanya varian Omicorn,” pungkasnya
Upacara penyambutan 1 SST personel Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Sulsel purna tugas BKO Polda Papua ditutup dengan pemberian selamat dari seluruh pejabat Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Sulsel beserta personel kepada anggota yang pulang. (*)