Korban Penggusuran Pantai Merpati Minta Huntara

  • Bagikan

BULUKUMBA,RAKYATSULSEL – Puluhan warga korban penggusuran pantai merpati, mendatangi gedung DPRD Bulukumba, Selasa (8/3/2022).

Mereka mengadukan nasib mereka ke anggota DPRD Bulukumba karena tempat tinggal mereka sudah digusur oleh Pemerintah Daerah dikawasan pantai merpati Bulukumba, di kelurahan Bentenge. Pemda menggusur mereka dengan
alasan kawasan tersebut akan ditata menjadi kawasan kuliner.

Aksi demo yang dilakukan di gedung DPRD Bulukumba, koordinator lapangan Aliansi Peduli Korban Penggusuran Pantai Merpati, Asdar, meminta agar Pemda Bulukumba segera membangun hunian semetara (Huntara) yang layak tidak jauh dari akses mata pencaharian korban penggusuran.

Asdar juga meminta Pemda menjamin pembangunan hunian tetap yang layak bagi korban penggusuran pantai merpati.

Terkait dengan tuntutan korban penggusuran pantai merpati agar Pemda membangun hunian sementara, Asdar, meminta agar DPRD Bulukumba menggelar rapat dengar pendapat (RDP) dengan Pemda. RDP diperlukan untuk memastikan tuntutan dan keinginan warga.

Sementara itu, anggota DPRD Bulukumba, H Amiruddin (F-PPP), yang menerima aspirasi warga mengatakan tidak ada masalah dengan RDP.

Tuntutan warga untuk menggelar RDP akan disampaikan ke pimpinan. “RDP tidak bisa hari ini, RDP baru bisa dilaksanakan beberapa hari ke depan,” terang H Amiruddin, saat menerima aspirasi warga korban penggusuran pantai merpati.

Politisi dari Fraksi PPP itu didampingi, H Musa Lirpa, anggota DPRD Bulukumba dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP). (SAL)

  • Bagikan