MAKASSAR, RAKSUL- Wali Kota Parepare, H.M Taufan Pawe mengajak masyarakat luas sama-sama dukung karya anak-anak Sulawesi Selatan (Sulsel), di dunia perfilman lokal agar bisa bersaing secara nasional.
Menurut Taufan Pawe, dalam Film Ambo Nai Sopir Andalan ini merupakan gambaran bahwa karya anak Sulsel tidak kalah dengan produksi film secara nasional.
“Kita berharap agar supaya ini adalah awal dan cikal bakal untuk peningkatan film nasional. Ini adalah bagian untuk memulihkan ekonomi,” kata Taufan Pawe usia Nonton Bareng (Nobar), di XXI Trans Studio Mall, Selasa 8 Maret 2022.
Sebagai Ketua Golkar Sulsel, Taufan Pawe mengatakan, partai berlambang pohon beringin rindang ini bergerak untuk dunia industri perfilman. Dan mudah-mudahan Nobar ini menandakan bahwa pergerakan itu dimulai.
“Masyarakat Sulawesi Selatan harus mensupport produksi film lokal ini, yang bisa berpartisipasi pada peningkatan produksi perfilman nasional,” ajaknya Ketua MKGR Sulsel itu.
Baik sebagai Wali Kota Parepare maupun sebagai Ketua Golkar Sulsel, Taufan Pawe sangat mengapresiasi produksi film lokal di Sulsel.
“Saya tentu mengapresiasi produksi film yang mengangkat kearifan lokal, ini kita harus berikan support. Jangan kita hanya melek dengan film-film barat dan lain-lainnya,” ungkapnya.
Yang paling penting, kata Taufan Pawe nilai persahabatan dan pertumbuhan ekonomi di Sulsel cukup terbantu dengan dunia perfilman lokal di Sulsel. Lebih nilai edukasi, dalam film Ambo Nai ini sangat luas biasa.
“Ini tidak kalah pentingnya, banyak edukasi yang bisa kita lihat dari film ini, ada nilai persahabatan, bagaimana ekonomi bergerak dari sektor hasil laut dan lain-lain sebagainya. Banyak edukasi, banyak pesan yang kita bisa dapatkan,” tuturnya.
Sementara itu Sutradara Film Ambo Nai sopir Andalan, Andi Burhamzah mengaku, sangat senang sekali dengan kehadiran Wali Kota Parepare dua periode itu, menyaksikan karya anak Sulsel.
“Saya senang sekali tentu, karena bisa di apresiasi langsung oleh bapak Wali Kota Parepare, jauh-jauh datang ke Makassar bikin nonton bareng,” ucap Andi Burhamzah, di TSM Makassar.
Menurut Andi Burhamzah, sangat jangan ada sosok kepala daerah yang dianggap peduli terhadap dunia perfilman, khususnya lokal di Sulsel.
“Jarang sekali ada pejabat kepala daerah yang mau meluangkan waktu mengapresiasi karya-karya lokal anak Sulawesi Selatan,” ungkapnya.
Ditempat yang sama, Pemain Film Ambo Nai Sopir Andalan, Diny Arishandy mengaku, film ini sengaja mengangkat budaya Bugis serta banyak nilai-nilai yang bisa dipetik, mulai dari soal persahabatan dan tentunya kejujuran dalam bekerja.
“Tentunya sangat berterimakasih kepada bapak Wali Kota Parepare, sudah mengajak masyarakat Parepare untuk Nobar Film Ambo Nai sopir Andalan,” ungkap Diny yang berperan sebagai istri dari Ambo Nai Sopir Andalan. (*)