MAKASSAR, RAKYATSULSEL – Empat inovasi pelayanan publik Kabupaten Luwu Utara terus menunjukkan kualitasnya ikut berpartisipasi dalam Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik (KIPP) Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan.
Empat inovasi itu masing-masing Kejar Stunting (Dinas Kesehatan), Kedai Bumil (Dinas Kesehatan), Pugalu Sip (Bappelitbangda), dan Simodis (Dinas Kominfo-SP).
Empat inovasi ini berpeluang melaju sampai Top 30 KIPP Sulsel. Namun, sebelum sampai ke sana, empat inovasi ini kudu melewati tahapan Presentasi dan Wawancara yang dilaksanakan hari ini di Four Points By Sheraton, Makassar, Kamis (17/3)
Berdasarkan jadwal yang dikeluarkan Biro Organisasi Sekretariat Daerah Provinsi Sulsel, 4 inovasi Luwu Utara akan tampil memaparkan inovasinya pada pukul 10.00 sampai 11.35 Wita. Inovasi Kejar Stunting tampil pertama, disusul Kedai Bumil, Pugalu-Sip dan Simodis.
Di hari yang sama, empat inovasi Luwu Utara akan bersaing dengan tiga inovasi dari daerah lain, yakni Papi Limbap (Disnak Keswan Kabupaten Sinjai), Kareba (Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Bulukumba), dan Sikola Amma Bapa (Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kabupaten Gowa)
Adapun total durasi yang diberikan untuk masing-masing inovasi adalah 25 menit, dengan rincian 3 menit untuk tayangan video, 7 menit presentasi, 2 menit testimoni Kepala Perangkat Daerah dari masing-masing inovasi, dan 13 menit tanya jawab dengan panelis.