Peringati HUT ke-18, Tagana Parepare Lakukan Aksi Penanaman Pohon di KRJ

  • Bagikan

PAREPARE, RAKSUL- Taruna Siga Bencana (Tagana) Kota Parepare menggelar beberapa rangkaian kegiatan sosialisasi dan penanaman pohon dalam rangka memperingati HU Tagana ke 18, dengan Tema “Cinta Alam”.

Kegiatan penanaman pohon koleksi ini dilakukan oleh Pembina Taganan Parepare, Hasan Ginca yang didampingi Koordinator Taganan Minhajuddin Ahmad, dan Kepala UPTD Kebun Raya Jompie, Sri Meiriany, di Kebun Raya Jompie (KRJ), Rabu (24/3/2022).

Pembina Tagana Kota Parepare, Hasan Ginca mengatakan, pada HUT Ke-18 Tagana ini mengharapkan, jajaran Tagana Kota Parepare dapat memberikan kontribusi besar dan peran penting dalam penanggulangan bencana.

“saya sangat mengharapkan kepada jajaran tagana, agar solid dalam melaksanakan tugas, membantu pemerintah dalam bidang sosial kemasyarakatan, tangguh, dan semangat,”Harap Hasan Ginca.

Sementara Koordinator Tagana Minhajuddin Ahmad, menyampaikan bahwa Tema HUT Tagana ke-18 ini, untuk mengingatkan masyarakat dan anggota Tagana pada khususnya untuk selalu menjaga alam, seperti menjaga apa yang ada di kebun raya jompie ini.

Kepala UPTD Kebun Raya Jompie yang juga selaku Bendahara Tagana Kota Parepare, mengatakan, pelaksanaan penanaman pohon ini sebagai salah satu untuk mendedikasikan kepada seluruh Tagana bahwa kebencanaan bukan saja bencana alam, tetapi ada bencana sosial.

“yang mana dibutuhkan peran aktif masyarakat untuk menyadari dan memiliki kepedulian bahwa dimanapun kita berada, harus tetap memiliki nilai peka dan nilai sosial dan dimanapun kita berada harus mencintai alam,”tandas Sri Meiriany.

Pada kesempatan tersebut, juga dilakukan sosialisasi penggunaan BPJS Ketenagakerjaan bagi anggota Tagana.(Yanti)

  • Bagikan