Salurkan Sembako, Garda Pemuda NasDem Sidrap Sasar Warga Desa Sipodeceng

  • Bagikan

SIDRAP, RAKYATSULSEL – Garda Pemuda NasDem Kabupaten Sidrap kembali menyalurkan paket sembako. Aksi sosial ini dilakukan setiap Jumat tersebut dengan menyasar Desa Sipodeceng, Kecamatan Baranti, Jumat (1/4).

Ketua Garda Pemuda NasDem Sidrap, Saenal Rosi mengatakan, warga penerima bantuan telah didata oleh tim Garda Pemuda NasDem. Setelah itu, tim akan turun dengan cara door to door atau mendatangi satu persatu rumah warga.

Kegiatan ini, sambung Legislator Sidrap, murni aksi sosial, untuk membantu masyarakat kurang mampu termasuk lansia. Berkat adanya bantuan ini warga pun sangat bersyukur dengan adanya bantuan ini.

“Sekarang ini waktunya memberi manfaat ke masyarakat. Apalagi, ini bentuk tindaklanjut instruksi pak Rusdi Masse yang meminta kader NasDem untuk mengedepankan politik kemanusiaan,” ungkap Saenal Rosi.

Anggota Fraksi Partai Nasdem DPRD Sidrap tersebut menyampaikan akan hadir membantu masyarakat yang telah memberi kepercayaan kepadanya, salah satunya dengan rutin melakukan aksi sosial tiap Jumat.

“Saya juga menyampaikan terima kasih kepada Kaka Pembina Garda Pemuda NasDem Sidrap Kaka Sinto yang juga Ketua Sulawesi Oto X RMS yang juga turut mensupport aksi sosial ini,” jelasnya. (*)

  • Bagikan