MAKASSAR, RAKYATSULSEL – Badan Pengelolan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kota Makassar tengah mempersiapkan dokumen pencairan Tambahan Penghasilan Pegawai (TPP). Untuk itu, Organisasi Perangkat Daerah (OPD) diminta mempercepat Surat Permintaan Dana (SPD).
Kepala BPKAD Kota Makassar, Muh. Dakhlan menyampaikan, pihaknya sementara merampungkan pencairan TPP. Targetnya, pekan ini seluruh TPP ASN Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar segera cair sisa menunggu SPD.
Saat ini, kata dia, sudah ada sekitar 50 persen OPD yang melakukan permintaan SPD. Itu, akan diproses hingga keluar Surat Perintah Membayar (SPM) untuk selanjutnya dicairkan.
Dakhlan mengatakan, kadang yang menjadi persoalan juga adalah barcode di BKD yang belum selesai. Barcode ini menjadi acuan pembayaran karena dari situ kelihatan berapa besaran yang diterima setiap ASN.
“Kan BKD yang menilai kinerja. Di sana sistemnya itu. Adapi barcode-nya itu kelihatan berapa besaran yang diterima per PNS karena mereka yang menilai kinerja,” ungkap Dakhlan, Senin (11/4)
Rencananya, jika semua dokumen lengkap, TPP yang akan dicairkan adalah TPP untuk bulan Januari dan Februari. Selanjutnya akan menyusul Maret, tergantung kondisi keuangan Pemkot Makassar.
Diketahui, anggaran yang harus disiapkan Pemkot Makassar untuk membayar TPP adalah sekitar Rp17 miliar setiap bulan. Ribuan ASN belum menerima TPP untuk periode Januari-Maret. (*)