Usai melayat, Amran Mahmud pamit melanjutkan perjalanan ke Kecamatan Maniangpajo untuk safari ramadan.
Diketahui, titik kunjungan safari ramadan di Kecamatan Maniangpajo hari ini di mulai dengan salat zuhur di Mesjid Nurul Iman Desa Kalol, Silaturrahim dengan jemaah dan masyarakat Mesjid Nurul Iman.
Kemudian, meninjau lokasi TMMD di Desa Abbanuange, Buka Puasa di Tingaraposi Desa Minangatellue dan salat Tarwih di Desa Sogi.
Amran Mahmud bersama rombongan juga menyempatkan untuk men-salati jenazah almarhum yang kebetulan di salatkan di mesjid At Taqwa, Kelurahan Anabanua, setelah salat Ashar.
Turut mendampingi, Dandim 1406 Wajo, Letkol Inf. Muhamad Juanda Dinata, Anggota DPRD Kabupaten Wajo, Junaidi Muhammad, Ketua TP. PKK Kab. Wajo, Sitti Maryam, Kepala Dinas PUPRP, Andi Pameneri.
Lalu, Kadis Pertanian dan Ketahanan Pangan, Ashar, Kadis Perikanan, Nasfari, Mewakili Kadis PMD, Mewakili Kabag Kesra, Camat Maniangpajo bersama Kapolsek, Kepala Desa/Lurah setempat serta rombongan lainnya. (*)