PT Malea Gandeng IWO Gelar Halal Bihal

  • Bagikan
Pimpinan PT Malea Energy, Victor Datuan Batara bersama ketua DPRD Tator, Welem Sambolangi' saat gelar dalam kegiatan halal bihal, Kamis (12/5).

TANA TORAJA, RAKYATSULSEL - Perusahaan listrik yang menggunakan energi air Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA) yang ada di kabupaten Tana Toraja (Tator), PT Malea Energy Hydropower dengan mengandeng Ikatan Wartawan Indonesia (IWO) gelar halal bihal di Caffe Buli Buli Makale, Kamis, 12 Mei 2022.

Kegiatan tersebut dihadiri ketua DPRD Tator, Welem Sambolangi', Kapolres Toraja Utara (Torut), AKBP Eko Suroso, Kajari Tator, Erianto L. Paundanan, anggota DPRD Tator, perwakilan Polres Tator, Kominfo Tator, Kominfo Torut serta awak media.

Menurut pimpinan PT Malea Energy, Victor Datuan Batara atau yang akrab disapa VDB dalam kesempatan itu mengatakan bahwa kegiatan tersebut merupakan halal bihalal dalam rangka Idul Fitri 1443 H.

Dikatakan VDB bahwa sebagai perusahaan listrik yang ada di Toraja perusahaan tersebut yang saat ini karyawannya telah mencapai 500an orang dimana 97 persen (%) merupakan warga Toraja. Hal ini sebagai salah satu wujud kepedulian perusahaan untuk pemberdayaan masyarakat terutama masyarakat sekitar perusahaan skill untuk itu.

Dirinya berharap melalui kegiatan halal bihalal tersebut tali silahturahmi dengan semua pihak yang ada di Toraja semakin baik kedepannya. (Ely)

  • Bagikan