"Kami berharap juga Pak Gubernur akan menyurati bupati dan wali kota, untuk meminta para camat, lurah, kepala desa mendukung pelaksanaan percepatan vaksinasi," beber Bachtiar.
Sementara itu, Kepala Bidang Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (P2P) Dinas Kesehatan Sulsel, Husni Thamrin mengatakan saat ini ketersediaan vaksin di Sulsel sekitar 1 juta dosis lebih.
Stok vaksin tersebut merupakan semua jenis vaksin. Dengan jumlah stok vaksin yang ada, kata dia, dapat memenuhi kebutuhan selama satu tahun ini.
Husni mengatakan dengan banyaknya vaksin yang tersedia akan menggenjot vaksinasi di Sulsel. Apalagi, pemerintah Provinsi Sulsel akan melakukan percepatan vaksinasi booster.
"Makanya ini kami mau genjot lagi untuk mengejar targget yang diberikan Gubernur," kata Husni. (*)