WAJO, RAKYATSULSEL - Tidak perlu jauh-jauh ke Jakarta untuk melihat Monumen Nasional (Monas). Sebab, di Kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan, pun bisa.
Peletakan batu pertama replika Monas baru saja berlangsung di Kawasan Wisata Telaga Biru, Desa Lempong, Kecamatan Bola, Sabtu (21/5) kemarin.
Bupati Wajo, Amran Mahmud, yang langsung melakukan peletakan batu pertama. Seremoninya dilaksanakan usai pelaksanaan salat Isya.
Orang nomor satu di Bumi Lamaddukelleng ini menyampaikan bahwa kehadirannya merupakan bentuk dukungan untuk pengembangan Kawasan Wisata Telaga Biru.
"Kita sangat bersyukur atas keberadaan Kawasan Wisata Telaga Biru, yang menjadi salah satu destinasi wisata di Kabupaten Wajo. Bahkan, informasinya, setelah lebaran Idulfitri lalu, tempat ini mencatat 10 ribu lebih pengunjung dalam beberapa hari saja," ucap Amran Mahmud, Minggu (22/5).
Apalagi, lanjut Amran Mahmud, kawasan ini sudah terintegrasi dengan pesantren Nurmilad Boarding School (NBS) yang menyiapkan kader ilmuwan yang unggul dan religius.
Artinya, segala pembiayaan untuk NBS ini dialokasikan dari penghasilan yang diperoleh dari kawasan wisata ini.
Pada kegiatan yang dihadiri pendiri Yayasan Karya Cipta NBS, Prof. Wahyuddin Latunreng, bersama keluarga, Camat Bola, Andi Sriwana Hafid, bersama Kepala Lempong dan Balielo, Ketua Yayasan Budaya Wajo, Sudirman Sabang, serta tamu kehormatan dan undangan lainnya ini.