BONE, RAKYATSULSEL - Ikatan Kekerabatan Alumni (IKA) SPP/SUPM Negeri Bone akan menggelar reuni alumni dengan tajuk 'Temu Kangen' pada Sabtu-Minggu (19-20/6/2022).
Kegiatan tersebut bakal digelar di sekolah yang beralamat di Jalan Sungai Musi KM 8 Waetuno Kecamatan Tanete Riattang, Bone.
Ketua IKA, Taqdir Alam Fajar, mengatakan kegiatan ini digelar sebagai ajang silaturahmi sekaligus nostalgia bagi para alumni. "Karenanya kami mengundang seluruh rekan-rekan alumni agar dapat hadir dalam kegiatan ini," katanya.
Takdir juga berharap agar kegiatan temu kangen tersebut dapat memberikan output yang bermanfaat bagi sekolah. "Diharapkan setelah reuni ini kita dapat menyalurkan ide-ide dan dukungan terhadap almamater kita tercinta," katanya.
Ketua panitia kegiatan, Andi Ambaru Kateng pun memberikan sedikit bocoran mengenai kegiatan yang bakal berlangsung selama dua hari tersebut. "Pastinya akan banyak sekali kegiatan seru yang sudah disiapkan panitia," katanya.
Diantaranya akan ada pengenalan alumni lintas angkatan, pemutaran video dan foto-foto nostalgia selama sekolah, tebak wajah alumni dan pembagian cinderamata bagi guru-guru.
"Akan ada penyerahan bantuan juga dari salah satu alumni kita. Jadi diharapkan semua alumni menyempatkan diri untuk hadir," jelasnya. (*)