Menang Pileg 2024, Begini Saran IPI ke Ketua Parpol

  • Bagikan
Ketua Parpol Disarankan Tak Pikirkan Diri Sendiri Jika Inginkan Partai Menang di Pileg 2024

MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Beberapa ketua partai politik (Parpol) saat ini sudah duduk sebagai anggota DPRD Provinsi maupun DPR RI.

Pada Pemilu 2019 lalu, beberapa parpol mampu mendudukkan ketua mereka sebagai wakil rakyat di DPRD Provinsi pada 2019 lalu, ada Azhar Arsyad (PKB) dan Ni'matullah (Demokrat).

Sementara ketua Parpol yang lolos ke Senayan 2019 lalu yakni Andi Ridwan Wittiri (PDIP), M Aras (PPP), Rusdi Masse (NasDem) dan Ashabul Kahfi (PAN).

Namun ada juga beberapa parpol ketua mereka yang tidak lolos di parlemen saat pemilu 2019 lalu, seperti Partai Keadilan Sejahtera (PKS) saat itu dijabat oleh Suryadarma dan Idris Manggabarani Gerindra.

Bahkan kedua partai ini melakukan pembenahan di tingkat provinsi dimana PKS saat ini dinahkodai oleh Amri Arsyid dan Andi Iwan Darmawan Aras Gerindra yang saat ini menjadi anggota DPR RI.

Sementara Golkar tak mendorong ketuanya sebagai caleg yang saat itu masih dijabat oleh Nurdin Halid.

Direktur Eksekutif Indeks Politica Indonesia (IPI) Suwadi Idris Amir mengatakan ketua parpol yang sampai saat ini belum duduk sebagai wakil rakyat punya peluang besar untuk terpilih.

Tapi, kata dia, hal itu bergantung mereka agar mementingkan kerja-kerja partai lebih dahulu sebelum kepetingan pribadinya.

"Mereka harus merekrut tokoh-tokoh yang bisa mendapatkan suara untuk partainya agar bisa memperoleh kursi," ujar Suwadi Idris Amir, Minggu (5/6).

  • Bagikan