Parpol Ramai-ramai Jaring Bacaleg

  • Bagikan
Ilustrasi. Parpol Buka Penjaringan Bacaleg

MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Sejumlah partai politik (Parpol) kecil atau gurem terus mempersiapkan diri menyambut Pemilu 2024.

Ketua PSI Sulsel, Affandy Agusman Aris mengatakan, struktur PSI di 24 kabupaten/kota di Sulsel sudah lengkap.

"Sudah lengkap komposisi struktur. Verifikasi internal sudah berjalan terus seluruh Indonesia. Termasuk di Sulsel," ujarnya.

Ia menegaskan, partainya akan lolos verifikasi administrasi dan faktual yang akan dimulai tahapannya Agustus 2022.

"Kami yakin akan lolos sebagai peserta Pemilu 2024," jelasnya.

Ia juga mengatakan, saat ini PSI sudah membuka pendaftaran bacaleg bagi semua komponen masyarakat dan kader di 24 daerah se-Sulsel.

Menurutnya, ketentuan dan syarat telah ditetapkan sesuai mekanisme yang berlaku di internal PSI. Dimana warga Indonesia, domisili setempat dan siap bersaing.

"Sudah kita buka pendaftaran bacaleg di PSI. Terbuka kader dan masyarakat umum," ujarnya.

Ketua DPW Perindo Sulsel, Sanusi Ramadhan menyebutkan, partainya telah membuka pendaftaran. Bisa lewat manual juga pendaftaran ini terbuka bagi seluruh rakyat Indonesia dan dilakukan lewat laman resmi Partai Perindo yakni partaiperindo.com.

  • Bagikan

Exit mobile version