"Saya harapkan perbedaan-perbedaan sunnah seperti ini tidak dipermasalahkan dan dibesarkan, sebab akan membuat habis energi," ungkapnya.
"Tidakkah kita bayangkan Islam punah. Islam mustahil akan hilang di atas bumi ini. Tapi, tidak mustahil Islam akan hilang di atas bumi Indonesia,” tambahnya.
Prof Najamuddin yang juga menjabat sebagai Ketua Guru Besar Universitas Islam Makassar dalam kunjungannya di SIT Nurul Fikri Makassar didampingi oleh Dekan Fakultas Agama Islam Universitas Islam Makassar (UIM) Dr. H. Afifuddin, Lc., M.Ag juga beserta jajarannya.
Dekan Fakultas Agama Islam UIM Afifuddin dalam kesempatan ini juga memberikan sambutan sekaligus memperkenal Universitas Islam Makassar kepada para Guru dan Pegawai Sekolah Islam Terpadu Nurul Fikri Makassar.
Usai memberikan materi, Prof Najamuddin bersama para jajaran, pegawai, dan guru juga melaksanakan salat berjamaah di Musala Sakinah yang bertempat di SDIT Nurul Fikri Makassar. (Laporan Citizen Reporter: Fajar Ahmad Wahyuddin )