TAKALAR, RAKYATSULSEL - Dalam rangka memperingati dan meriahkan HUT Bayangkara ke-76, Polres Takalar menggelar turnamen tennis lapangan Kapolres Cup 1 2022.
Kapolres Takalar, AKBP Gotam Hidayat melalui Kasat Reskrim Polres Takalar, IPTU Agus Purwanto, SH.,MH., mengatakan bahwa Turnamen Tennis Lapangan ini dilaksanakan dengan bekerjasama Persatuan Lawn Tenis Indonesia (PELTI) Takalar dan akan diikuti antar instansi dan club se- Kabupaten Takalar yang dimulai tanggal 10 hingga 12 Juni, ucap IPTU Agus Purwanto, SH.,MH.,
" Insyallah besok (Sabtu/11/06/2022) Turnamen Tennis Kapolres Cup 1 akan dibuka oleh Kapolres Takalar, AKBP. Gotam Hidayat di Lapangan Pelti Takalar" kata IPTU Agus Purwanto.
IPTU Agus Purwanto menambahkan bahwa kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Bayangkara yang ke-76 jatuh pada tanggal 1 Juli mendatang.
"Saat ini sudah ada beberapa club / instansi tennis yang ikut turnamen Kapolres Cup 1, yakni Pemerintah Daerah Takalar, Departemen Agama Takalar, Polres Takalar, Beringin, Persatuan Guru Republik Indonesia Kabupaten Takalar, Fajar, Kodim 1426 Takalar," ungkap IPTU Agus Purwanto.
IPTU Agus Purwanto juga berharap agar selama kejuaraan berlangsung, para peserta bisa bersatu dan membina olah raga turnamen tenis lapangan ini dengan menjunjung tinggi sportifitas.
"Dalam sebuah kompetisi menang atau kalah bukan akhir dari segalanya karena di semuanya tersebut, pastinya ada pelajaran yang bisa dipetik," pungkasnya. (Tir)