"Sehingga selalu menitipkan SDM kita baik itu pejabat pimpinan tinggi pratama, pejabat pengawas untuk dididik di LAN," jelasnya.
Sementara, Wali Kota Palopo Judas Amir menyampaikan semoga upaya yang dilakukan membawa Kota Palopo lebih baik lagi kedepan.
"Semoga yang ikut ini lebih memahami karena jika dilihat dari masa kerjanya pejabat yang ikut ini semua sudah senior," ujar Judas Amir.
"Kita berharap kali ini evaluasi bagi pejabat sejauh mana telah menguasai tugas yang telah diberikan selama ini jika tidak ada kemajuan di suatu daerah itu pasti para pejabat yang tidak menguasai tugasnya," tambahnya.
Turut hadir Kepala Lembaga Administrasi Negara, Inspektur Kota Palopo Asir Mangopo, Kepala Bappeda Kota Palopo Raodatul Jannah, Kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda Kota Palopo Wahyudin serta para peserta Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama Pemerintah Kota Palopo. (*/rls)