“Tidak boleh lagi ada yang tidak bisa menggunakan teknologi dan informasi karena kita hidup di zaman yang serba canggih,” jelas Hasid Hasan Palogai.
Lebih jauh Hasid mengatakan, BKPRMI adalah sebuah organisasi yang sangat diperhitungkan, dan sangat solid, sehingga menjadi kewajiban Humas BKPRMI untuk terus menyebarluaskan semua program dan kegiatan BKPRMI, kapan pun dan di mana pun itu.
“Tiada kekuatan tanpa kekompakan di dalamnya. Untuk itu, kita bangun kebersamaan, dan jangan bercerai berai,” pungkas Hasid.
DPD BKPRMI Luwu Utara ikut dalam kegiatan yang dilaksanakan selama dua hari ini. Kegiatan Rapimwil diikuti Ketua DPD BKPRMI Amiruddin, Pelatihan Kesekretariatan diikuti Sekretaris BKPRMI Hamzah, Pelatihan Kehumasan Lukman, dan Manajemen Keuangan Hijerah. (*)