JAKARTA, RAKYATSULSEL - Rombongan Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Sulawesi Selatan tak berhenti mencuri perhatian di Rapat Kerja Nasional Partai NasDem.
Pada hari penutupan Rakernas di Jakarta Convention Center (JCC), Jumat (17/6/2022), NasDem Sulsel memborong semua juara lomba.
Ada dua lomba yang digelar panitia Rakernas dan semuanya dimenangi NasDem Sulsel.
Masing-masing lomba Kompetensi Kepatuhan Berseragam dan lomba Kompetensi Capaian E-KTA (Kartu Tanda Anggota). Total hadiahnya Rp1 miliar dari Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh.
Ketua DPW NasDem Sulsel Rusdi Masse Mappasessu mewakili para kadernya menerima hadiah untuk juara Kepatuhan Berseragam.
Sedangkan hadiah untuk lomba Kompetensi Capaian E-KTA diwakilkan Sekretaris DPW NasDem Sulsel Syaharuddin Alrif.
Rusdi Masse dan Syaharuddin Alrif menyatakan sangat gembira dengan juara yang diraih rombongan NasDem Sulsel. Dia menganggap capaian itu tak terlepas dari semangat, kekompakan, dan antusias yang ditunjukkan para peserta dari Sulsel selama Rakernas.
“Terima kasih untuk semangat dan komitmen bersama pengurus dari semua tingkatan,” kata Ketua DPW NasDem Sulsel, Rusdi Masse. (*)