"Kalau itu persoalan waktu," ucapnya.
Sedangkan, IAS mengatakan walau dirinya sudah diberikan amanah sebagai ketua bidang pemenangan Pileg dan Pilpres orang Airlangga Hartarto ini belum langsung bekerja walau sudah diberikan amanah secara lisan.
"Belum, saya menunggu dulu SK dulu. Yang pasti sudah ada mi petunjuknya bagaimana melakukan penggalangan pemenangan Pileg dan Pilpres," kata IAS.
Tetapi, kata dia, sebelum melakukan kerja-kerja politik di Sulsel, pastinya akan melakukan komunikasi dengan Taufan Pawe tapi sejauh ini belum ada jadwal karena dia ketahui Wali Kota Parepare tersebut sibuk melayani publik.
"Kita ketua pak Taufan sibuk, jadi kita maklumi (belum melakukan pertemuan)," ujarnya.
Diketahui partai berlambang pohon beringin Rindang ini sedang terpa angin di Sulsel. Mantan ketua Demokrat Sulsel menyebutkan faksi-faksi di Golkar Sulsel itu tidak ada dan pastinya tetap solid. "Saya sikara tidak ada itu (faksi-faksi), yang pastinya akan solid," tutup IAS. (*)