SIDRAP, RAKYATSULSEL - Politeknik Pariwisata (Poltekpar) Makassar bekerja sama Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kabupaten Sidrap menggelar penyuluhan kepariwisataan, Senin (20/6).
Kegiatan ini mengambil tema Pengelolaan dan Pemasaran Usaha Pariwisata. Penyuluhan diikuti pelaku pariwisata dan berlangsung di Hotel Grand Sidny.
Direktur Poltekpar Makassar, Muhammad Arfin mengungkapkan, penyuluhan kepariwisataan ini merupakan kegiatan rutin Pusat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (P3M) Poltekpar Makassar.
Hal itu sebagai salah satu penerapan Tri Dharma Perguruan Tinggi dengan melakukan pengabdian kepada masyarakat.
Terkait kepariwisataan di Kabupaten Sidrap, Arifin berharap pihak terkait dapat berpikir pengembangan. Cara pengelolaan objek wisata, serta menyadari apa yang menjadi keinginan wisatawan.
“Penyuluhan kepariwisataan ini salah satu upaya mendorong kolaborasi dan saling mendukung untuk meningkatkan kepariwisataan di Kabupaten Sidrap,” ujar Muhammad Arifin.