Satlantas Parepare Siap Amankan Tahapan Pemilu 2024

  • Bagikan

PAREPARE, RAKSUL – Satuan lalu lintas Polres Parepare, siap bersinergi dengan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Parepare untuk mendukung sepenuhnya kegiatan tahapan-tahapan Pemilu Tahun 2024.

Hal ini disampaikan Kasatlantas Polres Parepare AKP Muh Yusuf, saat kegiatan sosialisasi yang dilaksanakan KPU dengan cara mobilisasi di 11 titik di Kota Parepare, Sabtu kemarin.

AKP Muh Yusuf mengatakan, bahwa dalam rangka kegiatan tahapan pemilu Tahun 2024, kepolisian Parepare akan terus melakukan koordinasi berama pihak KPU untuk bagaimana menciptakan lalu lintas yang tertib, selamat aman dan lancar.

“khususnya dalam tahapan kampanye, kegiatan mobilisasi massa, bagaimana semua ketua partai bisa menyampaikan ke massanya supaya tetap tertib berlalu lintas. Kemudian bisa tidak menimbulkan kemacetan dengan cara tetap pada jalurnya, mematuhi peraturan lalu lintas seperti memakai helm, kemudian safety dalam berkendara. Yang paling penting kita menciptakan situasi yang aman tidak terjadi kecelakan lalu lintas pada kegiatan pemilu,”Jelas Muh Yusuf.

Ia berkomitmen, untuk mendukung kegiatan Pemilu tersebut, pihaknya akan menyiapkan pengawalan, pengaturan dan pengamanan lalu lintas di jalan demi menyukseskan dan melancarkan kegiatan pemilu itu sendiri.

“Kami siapkan pengawalan, pengaturan dan pengamanan lalu lintas agar seluruh tahapan pemilu hingga pemilihan serentak nantinya pada tahun 2024 mendatang, bisa berjalan lancar dan sukses sesuai harapan kita semua,”harapnya.(Yanti)

  • Bagikan

Exit mobile version