Senam Jantung Sehat dan Pengundian Doorprize Warnai Launching Tahapan Pemilu Tahun 2024 KPU Takalar

  • Bagikan

TAKALAR, RAKYATSULSEL - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Takalar, menggelar launching tahapan Pemilu 2024 di Alun-alun Lapangan Makkatang Dg Sibali, Sabtu18 Juni 2022.

Acara seremonial launcing diawali dengan senam jantung sehat yang diikuti oleh seluruh peserta undangan dan masyarakat sekitar yang hadir di alun-alun.

Kegiatan senam ini semakin menarik karena adanya pengundian doorprize dari panitia kerjasama dengan Bank BRI sebagai mitra KPU Takalar.

Selain senam jantung sehat, KPU Takalar juga bekerjasama dengan PMI Takalar melakukan donor darah diselah-selah kegiatan launching tahapan.

Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Ketua KPU Provinsi Sulsel, Faisal Amir, Bupati dan Wakil Bupati Takalar, unsur Forkopimda Kabupaten Takalar, Ketua Bawaslu Takalar, pimpinan dan anggota partai politik calon peserta Pemilu 2024, pemerintah kecamatan, kelurahan/desa serta ormas dan organisasi kepemudaan yang ada di Takalar.

Ketua KPU Takalar, Muhammad Darwis menyampaikan, bahwa Pemilu akan berlangsung tanggal 14 Februari 2024, namun tahapan Pemilu sudah dimulai di tahun ini. Salah satunya adalah tahapan pendaftaran dan verifikasi partai politik peserta pemilu.

Oehnya itu, Darwis mengimbau agar pengurus partai politik bersiap-siap dari sekarang untuk mempersiapkan tahapan tersebut.

Ketua Divisi Sosialisasi dan Pendidikan Masyarakat KPU Takalar, Alimuddin menambahkan, lanching ini untuk mensosialisasikan sejak awal kepada masyarakat bahwa tahapan Pemilu 2024 sudah berjalan.

"Kegiatan pemilu tidak hanya pada saat pencoblosan saja tetapi kegiatan yang melibatkan segenap warga juga bagian dari kegiatan tahapan pemilu, seperti yang kita lakukan ini (launching), mari kita sambut pemilu 2024 dengan senang gembira," ujarnya.

Sementara itu Ketua KPU Provinsi Sulsel, Faisal Amir menyampaikan bahwa tahapan Pemilu 2024 berlangsung selama 20 bulan yang akan memilih Presiden dan Wakil Presiden, DPD, DPR RI, DPRD Provinsi & DPRD Kabupaten/Kota.

"Selanjutnya hasil Pemilu 2024 ini akan menjadi dasar perhitungan pencalonan dalam pelaksanaan Pemilihan Bupati & Wakil Bupati nantinya," ucap Faisal.

Faisal juga mengimbau kepada KPU Takalar dalam merekrut penyelenggara Adhoc (PPK,PPS & KPPS) nanti agar mengedepankan integritas dari calon pendaftar.

"Kita mengharapkan bahwa Pemilu 2024 adalah pemilu yang berintegritas, salah satunya harus diawali dengan penyelenggara yang berintegritas pula," tegasnya.

Bupati Takalar, Syamsari Kitta yang hadir memberikan sambutan sangat mengapresiasi kreativitas KPU Takalar dalam melaksanakan launching tahapan Pemilu 2024.

"Pemilu itu adalah pesta demokrasi, yang namanya pesta pasti didalamnya ada kegembiraan. KPU Takalar mengawali tahapan Pemilu 2024 dengan bergembira bersama dengan unsur peserta pemilu, masyarakat dan pemerintah," ucapnya.

Menurutnya, pemilu ini bukan hanya tanggung jawab KPU saja sebagai penyelenggara pemilu. "Tetapi kita semua yang hadir di tempat ini juga memiliki tanggungjawab yang sama untuk mensukseskan Pemilu 2024. Olehnya kami berharap KPU Takalar menjaga kolaborasi ini, karena dengan kolaborasi Pemilu 2024 ini Insya Allah akan berlangsung dengan sukses di Takalar," pungkasnya.

Kegiatan ini ditutup dengan pelepasan balon bersama tanda Tahapan Pemilu 2024 secara resmi dimulai. (*)

  • Bagikan