Dia berharap mereka bisa menjadi anggota Polri yang Profesional, Modern dan Terpercaya. Personel yang profesional mau belajar dan berusaha serta taat terhadap aturan.
Kemudian, modern selalu aktif terkait peningkatan teknologi dan media social, serta humanis dan tidak arogan di lingkungan masyarakat.
Sebelumnya para Siswa Latja selama tiga minggu lebih telah melaksanakan latihan kerja di Polres Takalar dengan materi meliputi fungsi Reskrim, Intelkam, Lantas, Binmas, fungsi teknis Sabhara seperti penjagaan, pengawalan dan patroli maupun TPTKP.
Rencananya ke-49 orang siswa Bintara Latja ini akan kembali ke SPN Batua, Kamis, tanggal 30 Juni 2022 dan selanjutnya akan melaksanakan persiapan pelantikan yang sedianya akan dilaksanakan pada tanggal 7 Juli 2022. (*)