Polres Palopo Gelar Pelatihan Fungsi Teknis Binmas Diikuti Para Bhabinkamtibmas

  • Bagikan

PALOPO, RAKYATSULSEL - Bhabinkamtibmas Polres Palopo mengikuti pelatihan fungsi teknis Binmas di Aula Tantya Sudhirajati Polres Palopo, Senin (27/6) pagi.

Kegiatan pelatihan salah satu program kerja Polres Palopo dengan mengambil tema “Kita Tingkatkan Kemampuan Personil Bhabinkamtibmas Polres Palopo Menuju Polri yang Presisi T.A 2022”.

Kapolres Palopo AKBP DR (C) Muh. Yusuf Usman SH. SIK MT didampingi Kabag SDM Kompol Koeswanto, SE membuka acara menyampaikan pagi hari ini sengaja dikumpulkan rekan-rekan Bhabinkamtib untuk diberikan pembinaan sekaligus pelatihan fungsi teknis Binmas.

“Tujuan pelatihan fungsi teknis Binmas ini untuk memiliki kesepahaman dalam pola tindak dan pola laku pelaksanaan tugas kebinmasan yang sifatnya harus update sesuai dengan perkembangan situasi saat ini,” ucap Kapolres Palopo.

Disampaikan Bhabinkamtibmas sebagai salah satu pelaksana tugas terdepan pembinaan masyarakat berhadapan secara langsung. Oleh karena itu diperlukan penyamaan tindakan agar pelaksanaan tugas bisa maksimal.

“Ikutilah pelatihan ini dengan baik, sehingga bisa mendukung pelaksanaan tugas Bhabinkamtibmas di lapangan,” pesannya.

Kemudian pelatihan fungsi teknis Binmas diisi dengan pemberian materi oleh Kasat Binmas AKP Lasimeng, KBO Binmas Iptu Saparudin, Plt. Kasi Humas Iptu Patobun, PS. Kanit Binmas Polsek Wara Selatan Aiptu Sunardi, S.Sos dan Bhabinkamtibmas Kelurahan Luminda Aipda Jecky Jenever Galela.

Untuk materi pelatihan fungsi teknis Binmas yaitu Binluh Narkoba, tatap muka, sambang, tehnik berbicara didepan umum dan administrasi Binmas

Sedangkan tehnik, metode pelatihan yaitu dengan ceramah dan Pidato, pemutaran kaset VCD pelatihan dari Lemdiklat Polri, tanya jawab, praktek, penugasan dan diskusi.

Kegiatan dijadwalkan dilaksanakan selama dua hari dengan peserta seluruh Bhabinkamtibmas Polres Palopo. (Jaya)

  • Bagikan