MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto melantik direksi dan dewan pengawas (dewas) Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Makassar, di Baruga Anging Mammiri, Selasa (19/7).
Lima perusda yang dilantik. Yakni PDAM Makassar, PD Parkir Makassar Raya, PD Pasar Makassar Raya, PD Terminal Makassar Raya, dan RPH.
Dalam sambutannya, Danny Pomanto menyampaikan pejabat yang baru dilantik dapat fokus untuk memaksimalkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Makassar.
“Alhamdulillah setelah melewati banyak lika liku akhirnya kita sampai diujung pelantikan hari ini. Cukup fokus saja dan intinya adalah maksimalkan PAD,” ucap Danny Pomanto.
Kontribusi PAD, disebut Danny Pomanto merupakan outcome dari pekerjaan yang sebenarnya. Jadi, keberhasilan perusda terletak bagaimana cara dewas dan direksi bersinergi.