Ngetrail Sambil Donasi di Forkopimda Trail

  • Bagikan
Pelepasan peserta Forkopimda Trail di Maros, Sabtu-Minggu (23 - 24/7/2022).

MAROS, RAKYATSULSEL - Ratusan pecinta motor trail dari berbagai daerah di Indonesia mengikuti event Forkopimda Trail di Maros, Sabtu-Minggu (23 - 24/7/2022).

Pada event motor trail ini panitia menyiapkan satu unit mobil sebagai hadiah, juga ada lima unit motor dan puluhan hadiah menarik lainnya. Ada dua kategori yang diperlombakan dalam Forkopimda Trail, yakni adventure dan hard enduro dengan jumlah pendaftar total sebanyak 900-an orang.

Ketua panitia, Raka Buntasing kepada wartawan mengatakan jika event yang digelar kali ini beda dengan event-event sebelumnya.

"Ini ada yang beda dengan event event sebelumnya, kita ingin ngetrail sambil berdonasi, dan itu jumlahnya gak tanggung-tanggung, itu sebanyak jumlah pendaftar," ungkap Raka usai pelepasan ratusan peserta di Lapangan Parkir, Waterpark, Bantimurung, Maros.

Raka melanjutkan jika donasi yang dibagikan berupa sembako, bantuan dana ke beberapa masjid, dan sunatan massal.

"Jadi untuk donasi itu selain sembako kita juga akan donasikan uang tunai ke beberapa masjid, sembako juga kita salurkan bertahap, total paket sembako yang telah disalurkan sebanyak sekitar 1000an paket, disalurkan ke warga sekitar yang dilalui untuk jalur trail, di lokasi bencana puting beliung di Maros Baru, sementara untuk donasi masjid kita sudah serahkan bantuan ke 5 masjid dan terakhir kita akan sunatan massal di Kecamatan Cenrana pada Kamis mendatang," lanjut Raka.

Sementara itu, Ketua Pimcab IOF Maros, Muhammad Riza, mengatakan dua jalur yang digelar ini berbeda dengan event sebelumnya, jalur hard enduro jauh lebih ekstrim jika dibandingkan dengan adventure.

  • Bagikan

Exit mobile version