PALOPO, RAKYATSULSEL - Ketua Bhayangkari Cabang Palopo, Ny. Denny Yusuf didampingi Ketua Pembina Kapolres Palopo, AKBP Yusuf Usman meresmikan ruang kreativitas dan taman baca TK Kemala Bhayangkari 25, Kota Palopo, Senin (25/7) kemarin.
Peresmian ini ditandai dengan penandatanganan prasasti dan pengguntingan pita yang berlangsung di halaman Sekolah TK Kemala Bhayangkari 25 Polres Palopo di Jalan Opu Tosappaile, Kelurahan Boting Kecamatan Wara, Kota Palopo.
Ketua Bhayangkari Cabang Palopo, Ny. Denny Yusuf menerangkan, bahwa tujuan ruang kreativitas dan taman baca TK Kemala Bhayangkari 25 Kota Palopo punya segudang manfaat.
"Taman baca TK Kemala Bhayangkari 25 Kota Palopo memberi manfaat, yaitu kecintaan anak terhadap membaca, memperkaya pengetahuan anak, menambah kebiasaan belajar mandiri yang akhirnya anak mampu belajar mandiri, mempercepat proses penguasaan teknik membaca hingga membantu perkembangan kecakapan berbahasa," kata Denny Yusuf Ketua Bhayangkari Cabang Kota Palopo.
Ditempat yang sama Ketua Pembina TK Kemala Bhayangkari 25 Palopo dalam sambutannya menyampaikan, sangat mengapresiasi atas di resmikannya ruang kreativitas dan taman baca TK Kemala Bhayangkari 25 Kota Palopo.
“Dengan adanya ruang keativitas dan taman baca. Semoga bisa memberi anak-anak semangat untuk membaca serta memberi pengetahuan ilmu yang bermanfaat dan membuka peluang kepada seluruh masyarakat, khususnya anak-anak di Kota Palopo untuk mencintai buku dan gemar membaca,” tuturnya.
Perlu diketahu, saat pita dipotong, anak-anak TK Kemala Bhayangkari 25 Polres Palopo langsung antusias membaca buku yang disediakan di ruang kreativitas dan taman tersebut. (Jaya)