Amran Sulaiman Beri Beasiswa Bagi Mahasiswa Penghafal Quran 30 Juz

  • Bagikan
Amran Sulaiman Sapa Mahasiswa Unismuh

MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Menteri Pertanian 2014-2019, Andi Amran Sulaiman berjanji akan memberikan beasiswa penuh bagi mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Muhammadiyah-Aisyiyah yang mampu menghafal Al Quran 30 juz.

Pernyataan Andi Amran tersebut di utarakannya saat memberi kuliah umum dalam acara pelepasan KKN MAS Unismuh Makassar, Senin (1/8).

"Saya sangat bangga dengan mahasiswa Unismuh dan saya akan berikan beasiswa penuh bagi mahasiswa yang menghafal Al Quran, karena meskipun kita pintar tapi tidak di dasari ilmu agama yang kuat sama saja tidak memiliki pondasi dalam berkehidupan," ucap Amran Sulaiman.

Lanjut, dalam kuliahnya Andi Amran Sulaiman juga mengatakan kedepannya Ia meyakini akan banyak tumbuh enterpreneur dari alumni Universitas Muhammadiyah se-Indonesia olehnya itu diperlukan alas kuat dan Unismuh merupakan salah satu kampus penghasil mahasiswa berbakat dan beragama.

"Kedepannya tantangan makin besar tapi saya yakin mahasiswa Sulsel mampu bersaing dalam hal itu," katanya.

Dalam acara tersebut sebanyak 800 mahasiswa dari 45 perguruan tinggi dilepas untuk mengikuti KKN MAs di Sulsel, nantinya para peserta akan tersebar pada 3 kabupaten yakni Takalar, Maros dan Gowa. (*)

  • Bagikan

Exit mobile version