UIM dan Disbudpar Sulsel Sepakat Sinergi Pengembangan Desa Wisata

  • Bagikan
Kadisbudpar Sulsel, Prof. Jufri Beri Salam ke Rektor UIM Andi Majdah

MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Universitas Islam Makassar (UIM) dan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Pemprov Sulsel menandatangani sinergi strategis pengembangan Desa Wisata di Sulsel.

Kerjasama itu ditandatangai oleh Rektor UIM Andi Majdah M Zain bersama Kadisbudpar Sulsel Prof. Muh Jufri pada kegiatan Penandatangan Perjanjian Kerjasama antara Perguruan Tinggi Swasta Lingkup Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDikti) Wilayah IX dengan Dinas Budpar Sulsel di aula LLDikti IX, Jl Bung Makassar, Rabu (3/8/).

Rektor UIM Andi Majdah M Zain menyampaikan kerjasama antara UIM dan Disbudpar Sulsel, dalam bingkai implementasi kebijakan Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) program Kuliah Kerja Nyata (KKN) dan Praktek Kerja Lapangan Tematik Desa Wisata di Sulsel.

"Tentunya kerjasama ini hal yang baik bagi UIM dan masyarakat Sulsel khususnya di 465 Desa Wisata yang telah ditetapkan oleh Pemprov Sulsel," jelas Majdah.

Bagi UIM, tambah Majdah, KKN Tematik bukan hal baru karena kampu Qurani Kampus Ilami Aswaja Annahdiyah tersebut telah juga melaksanakan KKN Tematik terkait menanggulangan Covid19 selama pandemi terjadi.

"Jadi kolaborasi kebaikan melalui pelaksanaan KKN maupun praktek kerja lapangan telah UIM lebih dulu realisasikan untuk implementasi MBKM dan Tridarma Perguruan Tinggi," rinci Ketua Muslimat NU Sulsel tersebut.

  • Bagikan