Menanggapi beberapa keluhan dari masyarakat, Anggota DPRD Makassar Nurul Hidayat mengatakan semua keluhan akan di tindak lanjuti dan akan menjadi pokok pikiran yang akan dituangkan di paripurna.
Kemudian, data itu menjadi catatan untuk dimasukkan ke Sistem Informasi Pemerintah Daerah (SIPD).
"Semua keluhan ini akan kita perjuangkan di Paripurna. Insya Allah, aspirasi mereka akan kita prioritaskan masuk ke program untuk diperhatikan oleh pemerintah kota.
Terkait keluhan infrastruktur, kata Legislator Golkar itu, pihaknya akan melakukan koordinasi dengan OPD terkait. Termasuk, penutupan drainase yang nantinya bisa memperlebar jalan.
"Kan yang saya lihat, satu pertanyaan mengenai infrastruktur jalan dan penutupan got biar bisa terjadi pelebaran jalan itu, bisa diajukan di Musrembang Insha Allah saya kawal," ungkapnya. (*)