TAKALAR, RAKYATSULSEL - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Ke 77 Kemerdekaan Republik Indonesia Tahun 2022, Komandan Kodim 1426/Takalar, Letkol Kav Nanang Sujatmiko memimpin upacara Ziarah Nasional di Taman Makam Pahlawan Polongbangkeng, Rabu (17/08/2022).
Ziarah Nasional tersebut diawali dengan upacara serta pemberian penghormatan kepada arwah para pahlawan, mengheningkan cipta, doa bagi arwah pahlawan, dan peletakan karangan bunga oleh pimpinan ziarah.
Dalam keterangannya, Dandim menyampaikan, Ziarah Nasional ini tak hanya semata-mata untuk memberikan penghormatan dan menabur bunga di makam para pahlawan kusuma bangsa, akan tetapi diharapkan menjadi bahan renungan untuk memotisifasi semangat bagi generasi penerus akan datang.
"Hendaknya semangat itu, menjadi pendorong bagi kita generasi muda dalam mempertahankan kemerdekaan saat ini," tegas Dandim.
Tak lupa Dandim juga mengajak generasi muda saat ini untuk ikut berkiprah dalam mengisi kemerdekaan dengan kegiatan dan prestasi yang dapat mengharumkan nama bangsa.
Upacara yang dihadiri oleh Bupati Takalar H. Syamsari Kitta, S.Pt., MM, Wakil Bupati Takalar H. Achmad Dg. Se're, S.Sos, Ketua DPRD Takalar Muhammad Darwis Sijaya, SP, Sekda Takalar Muh. Hasbi, S.S.Tp., M.Ap, Forkopimda Kab. Takalar dan Danyonif 726/Tml akhiri dengan tabur bunga di makam pahlawan.(Supahrin)