Appi sapaannya berjanji kepada Taufan Pawe, kalau amanah yang diberikan kepadanya akan dioptimalkan saat menghadapi semua pesta politik pada 2024 mendatang. Mulai dari Pileg, Pilpres, Pilgub hingga Pilkada serentak.
"Ini bukan omong kosong semata. Kami akan menunjukkan ini Pak Ketua (Taufan Pawe). Kami akan menunjukkan bahwa kami punya kemampuan untuk mengkonsolidasikan semua ini. Sehingga, suatu saat nanti, setelah pengumuman di tahun 2024 mendatang, bahwa perolehan tertinggi harus datang dari Kota Makassar," ucapnya.
Appi juga bertekad untuk merebut kembali kursi Ketua DPRD Kota Makassar. Ia pun menargetkan, Golkar akan meraih 10 kursi pada Pileg 2024 mendatang.
Sementara itu, Ketua DPD I Golkar Sulsel, Taufan Pawe meminta kader DPD II Golkar agar menjaga soliditas menghadapi event Pemilu 2024 mendatang.
Menurutnya, kendala yang dihadapi sekarang adalah integritas kader. Kalau ada anggapan kader Golkar, ayo bangun Golkar secara bersama-sama.
"Jangan hanya retorika, apalagi hanya memojokkan kader. Tapi mari kita buktikan, kita sebagai kader harus mampu berbuat untuk kebesaran Partai Golkar," katanya usai melantik kepengurusan DPD II Golkar Kota Makassar periode 2021-2026 di bawah komando Munafri Arifuddin (Appi) di Monumen Mandala Makassar.
Wali Kota Parepare dua periode ini mengakui, tantangan Golkar Sulsel saat ini adalah integritas sesama kader. Menurutnya, masih ada oknum-oknum kader bergerak namun justru melemahkan organisasi.
Kepala daerah berlatar belakang profesional hukum ini menekankan, di bawah kepemimpinannya, kader Golkar telah dijadikan subjek bukan lagi objek. Tidak ada lagi tradisi pemerasan kader.
"Demi Allah saya memimpin Golkar Sulsel menjadikan kader sebagai subjek bukan objek. Apalagi objek pemerasan. Tidak ada seperti itu lagi. Niat saya hanya membesarkan Partai Golkar," jelasnya.
Taufan Pawe meminta seluruh lapisan kader Golkar untuk memenangkan dan mengantarkan Ketua Umum Airlangga Hartarto menjadi presiden Indonesia 2024 mendatang. Bahkan TP menegaskan permintaan tersebut hal wajib dilakukan yang tidak bisa ada tawar menawar.