Kembali Digelar, Lomba Gerak Jalan Malam Hari di Parepare Meriah dan Semarak

  • Bagikan

PAREPARE, RAKSUL - Kurang lebih dua tahun vakum lantaran Covid -19, Pemerintah Kota Parepare dalam memeriahkan HUT RI ke-77 kembali menyelenggarakan lomba gerak jalan tingkat SD, SMP dan SMA.

Ratusan barisan peserta lomba gerak jalan utusan masing-masing sekolah dari tingkat SD, SMP hingga SMA memadati Monumen Cinta Habibie Ainun yang dilepas secara resmi oleh Walikota Parepare HM Taufan Pawe, Senin (22/8/2022).

Pelepasan peserta gerak jalan ini dihadiri Anggota DPR RI, Forkopimda, Sekretaris Daerah, Para Staf Ahli, Asisten, Pimpinan SKPD, Camat Dan Lurah, yang mengambil start di Jalan Bau Massepe Alun-alun Lapangan Andi Makkasau, dan finish di Jalan Karaeng Bura'ne, Senin (22/8/2022).

"Malam ini adalah momen yang sangat kita rindukan, kurang lebih dua tahun kita tiadakan acara ini karena pandemi yang masih bergejolak," ujar Walikota Parepare dalam sambutannya.

Pada kesempatan tersebut, Walikota dua periode ini juga menyampaikan terima kasih kepada semua orang tua siswa yang telah memberikan suri teladan kepada putra-putrinya, untuk menyukseskan gerak jalan proklamasi ini.

"Kita menyaksikan acara gerak jalan proklamasi pada malam hari ini, tentu sukses karena dukungan dari orang tua siswa-siswi,"ucapnya.

"Acara ini jangan kita lihat dari segi seremonial saja, tapi saya ingin menyampaikan bahwa sesungguhnya orang tua siswa-siswi itu telah menanamkan jiwa nasionalisme dan jiwa patriotisme kepada anak-anak kita dan bisa merasakan gerak jalan pada malam hari,"sambungnya.

Taufan mengungkap, pelaksanaan gerak jalan dilaksankan pada malam hari, agar para peserta bisa merasakan nyaman, karena menurutnya Kota Parepare saat ini tidak lagi da ruas jalan yang tidak terang benderang.

"kita tidak melaksanakan lagi pada pagi, siang dan sore hari, tapi kita laksanakan malam hari dengan enjoy dengan penuh rasa suka cita karena kemampuan kita menjadikan kota BJ Habibie ini menjadi kota yang nyaman untuk dinikmati,"tandasnya.

Sementara Ketua Panitia kegiatan tersebut, Andi Bau Rahma yang juga Sekretaris Dinas Pemuda Olahraga Dan Pariwisata menyebut, sebanyak 145 regu dari masing-masing sekolah tingkat SD, SMP, dan SMA sederajat yang mengikuti lomba gerak jalan tersebut.

"diikuti oleh siswa-siswi dari tingkatan sekolah dasar dan sederajat berjumlah 98 regu Sekolah Menengah tingkat pertama dan sederajat berjumlah 28 regu serta siswa sekolah menengah atas dan sederajat berjumlah yang ada di kota Pare kota Parepare sebanyak 19 regu,"sebut Andi Bau Rahma.

Sedangkan peserta lomba HUT RI yang diikuti oleh 22 Kelurahan se kota Parepare tambahnya, terdiri dari lomba balap kelereng 22 orang anak usia maksimal 13 tahun, yang mewakili kelurahannya masing-masing. Lomba balap karung yang diwakili oleh 22 orang remaja, maksimal 18 tahun yang juga mewakili Kelurahan masing-masing.

"Dan tarik tambang yang diikuti oleh masing-masing tujuh orang perwakilan dari masyarakat ataupun warga di 22 Kelurahan. Serta tarik tambang yang diikuti oleh ASN dari empat kecamatan di kota Parepare,"tuturnya.(Yanti)

  • Bagikan

Exit mobile version