9 Kabupaten Ikuti Festival Berkuda Di Maros, Perebutkan Piala Bergiliri Pordasi Sulsel

  • Bagikan

MAROS, RAKSUL - Masih rangkaian semarak HUT RI ke 77, dan juga Sebagai ajang pemanasan para atlet berkuda menuju Porprov di kabupaten Bulukumba dan Sinjai nanti.

Pestival berkuda kedua digelar di area pacuan kuda di desa Tanete kecamatan Simbang kabupaten Maros, (27/08) dengan memperebutkan piala bergilir ketua Pordasi Sulsel.

Arena pacuan kuda ini menggunakan lahan sawah masyarakat, namun sangat representatif untuk lomba. Pestival pacuan kuda tahun ini juga di lakukan eksibisi berkuda memanah (HBA) dan show Equestrian

Ajang yang cukup bergengsi ini di hadiri bupati Maros, Dandim 1422, Kapolres Maros, ketua Pordasi Sulsel, camat Simbang dan sejumlah tokoh masyarakat dan pemuda.

Ketua Pordasi Sulsel Musaying Arief mengatakan, Festival ini merupakan agenda tetap Pordasi Sulsel, sekaligus ajang pemanasan para atlet daerah menuju Porprov nanti.

"Ini yang kedua kalinya diselenggarakan, Festival tahun ini dirangkaikan dengan pengukuhan pengurus Pordasi kabupaten Maros. Pordasi Sulsel rencananya akan menggelar pestival yang sama nanti di kabupaten Jeneponto," jelas wakil ketua DPRD provinsi Sulsel ini.

Bupati Maros AS Chaidir Syam dalam sambutannya menjelaskan, dirinya sangat mengapresiasi kegiatan ini, karena ini salah satu olahraga tradisional yan perlu terus dilestarikan.

"Semoga dengan dikukuhkannya pengurus Pordasi kabupaten Maros, nantinya kabupaten Maros juga sudah bisa memunculkan atlet berkuda yang bisa membawa nama kabupaten Maros," harap Chaidir.

Camat Simbang Muh Haris, sangat mengapresiasi kegiatan semacam ini, menurutnya masyarakat sangat merindukan pestival berkuda kedua ini. Karena Selama kurang lebih dua tahun kita terkena pandemi covid 19.

Antusiasme masyarakat untuk meramaikan pestival yang cukup bergengsi ini, itu terlihat sedikitnya ada sembilan kabupaten yang ambil bagian.

Ketua panitia pelaksana Kasmawati didampingi monita ketua karang taruna Sinar Tanete, mengungkapkan kalau Festival kedua ini diikuti sekitar 60 peserta, dari berbagai kelas yang di perlombakan.

"Ada tiga kelas yang diperlombakan , yakni kelas, A,B dan C. festival ini berlangsung selama dua hari, dirangkaikan dengan ramah tamah semarak HUT RI ke 77," jelasnya.

Ditambahkan, para juara nantinya, akan mendapatkan uang pembinaan, trophy dan sertifikat dari penyelenggara.(*)

  • Bagikan

Exit mobile version