TATOR, RAKYATSULSEL - Badan Pengawasan Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Tana Toraja (Tator) buka pendaftaran calon anggota Pengawas pemilihan kecamatan (panwascam) mulai Rabu 21 September 2022.
Ketua Bawaslu Tator, Serni Pindan mengatakan, pembukaa pendaftaran panwascam hari pertama ada sepuluh orang. Rinciannya, laki-laki ada lima orang dan perempuan lima orang.
"Pendaftaran ini dibuka hingga 27 September 2022. Warga bisa datang ke kantor Bawaslu Tator," ujar Serni, Kamis (22/9).
Dia menjelaskan, persyaratan bisa dilihat di website Bawaslu Tator. Salah satu persyaratannya setiap pada Pancasila dan UUD, dan tidak pernh dipenjara berdasarkan putusan pengadilan yang telah mempunyai kekuatan hukum tetap.
"Syarat lainnya tidak pernah menjadi anggota parpol atau sudah mengundurkan sekurang-kurangnya 5 tahun dan beberapa persyaratan lainnya," ungkapnya. (Cherly).