Polda Sumsel Kenalkan Aplikasi E-Office pada jajaran Kemenkumham Sumsel

  • Bagikan

Semua jenis persuratan yang ditujukan Kemenkumham kepada Polda Sumsel atau sebaliknya mulai saat ini dapat menggunakan aplikasi E-Office, yang mana akan dihubungkan dengan operator E-Office Polda untuk mengetahui tindaklanjutnya.

“Aplikasi E-Office dapat digunakan mitra kerja Polda Sumsel yang ingin menyampaikan persuratan berupa undangan, pengumuman ataupun perjanjian kerja sama.

Aplikasi ini dilihat langsung oleh Bapak Kapolda Sumsel sehingga dapat segera ditindaklanjuti,” jelas Iptu Etika.

Kakanwil kemenkumham Sumsel Harun Sulianto mengapresiasi Inovasi e office polda Sumsel tsb. dengan dengan aplikasi tsb makin mempermudah ,dan mempercepat proses persuratan Kanwil kemenkumham dengan Polda Sumsel.

Menurut Harun Pihak nya juga sdh menerapkan aplikasi SISUMAKER (Sistem surat masuk dan keluar) yang hanya untuk jajaran internal Kemenkumham.

Sosialisasi E-Office diikuti oleh pejabat struktural, operator sisumaker tiap subbagian/subbidang, serta Sekretaris Pimpinan masing-masing divisi Kantor Wilayah kemenkumham Sumatera Selatan.

(ucha/raksul)

  • Bagikan