MAKASSAR, RAKYATSULSE.CO - Wakil Menteri Hukum dan HAM (Wamenkumham) RI, Prof Eddy Hiariej dalam kunjungannya ke Makassar untuk mensosialisasikan RKUHP menyempatkan diri menyambangi Lapas Narkotika dan Lapas Perempuan Sungguminasa, Rabu(19/10).
Dalam kunjungannya, Wamenkumham meninjau berbagai fasilitas layanan bagi WBP yang ada di kedua lapas tersebut.
Tak lupa Wamenkumham meyempatkan diri berbincang-bincang dengan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP). Pada kesempatan itu, dia berpesan agar WBP dapat bersikap dan berkelakuan baik di dalam lapas serta mengikuti segala macam pembinaan yang diberikan.
"Jika waktunya bebas nanti, tolong jangan mengulangi kesalahan yang sama dan kembali masuk di Lapas," tukas Prof Eddy.
Pada kesempatan ini juga Prof Eddy memuji suasana pembinaan yang ada di kedua Lapas tersebut.
"Suasana Lapas aman, tertib, bersih serta nyaman sehingga dalam membina warga binaan bisa optimal," ujarnya.
Prof Eddy menambahkan, WBP telah dibina dengan baik, buktinya mereka telah menghasilkan berbagai karya yang menjadi komoditas lapas dan menghsilkan benefit bagi mereka.
Dengan pembinaan yang baik, Wamenkumham percaya, kedepannya Lapas Narkotika dan Lapas Peremmpuan akan mampu meraih predikat Wilayah Bebas Dari Korupsi (WBK) maupun Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM).
Sementara itu, Kakanwil Kemenkumham Sulsel, Liberti Sitinjak turut mengapresiasi kondisi Lapas yang tertata dengan baik, baik itu lingkungannya maupun pembinaannya. (*)