Gubernur Sulsel Batal ke Agrowisata, Warga Jeneponto Kecewa

  • Bagikan
Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman Lepas Pertandingan beberapa Waktu Lalu

JENEPONTO, RAKYATSULSEL - Warga Desa Ujung Bulu, Kecamatan Rumbia, Kabupaten Jeneponto merasa kecewa terhadap Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman.

Kekecewaan tersebut lantaran rencana kunjungan Andi Sudirman Sulaiman ke Agrowisata Bontolojong, Desa Ujung Bulu, Kecamatan Rumbia, Kabupaten Jeneponto, mendadak batal.

Padahal, Gubernur Sulsel sebelumnya dijadwalkan bakal berkunjung ke Agrowisata Bontolojong pada 11- 12 September 2022 lalu, hingga kini tak kunjung datang.

Selain rencana berkemah, Sudirman bersama rombongan juga sebelumnya direncanakan berdialog bersama pemerintah dan warga Desa Ujung Bulu.

Kepala Desa Ujung Bulu, Mansur mengaku sangat kecewa dengan sikap Andi Sudirman Sulaiman itu.

"Kami sangat kecewa, soalnya jangankan untuk membantu untuk membangun, datang saja hanya sekedar janji yang tidak ditepati," kata Mansur kepada wartawan saat dihubungi melalui sambungan telepon, Selasa, (25/10).

Menurut dia, saat mendapat kabar, masyarakat sangat merasa senang dan membulatkan tekad untuk datang. "Hampir semua warga gembira karena yang mau datang ini adalah Gubernur, " jelasnya.

Saking gembiranya dalam menyambut kedatangan orang nomor satu di Sulsel itu, pemerintah desa langsung mempersiapkan sejumlah fasilitas termasuk lokasi camping.

  • Bagikan

Exit mobile version