Polsek Mandai Gelar Yasinan, Cara Pembinaan Rohani dan Mental Personel

  • Bagikan
Jajaran Polsek Mandai Mengikuti Yasinan dan Mendengar Siraman Rohani dari Ust Syamsir

MAROS, RAKYATSULSEL - Polsek Mandai telah menggelar Yasinan dengan menghadirkan seluruh personel. Kegiatan ini dilaksanakan di Aula Polsek Mandai, Kamis (27/10) kemarin.

Kapolsek Mandai, Iptu Asep Widianto hadir langsung didampingi Wakapolsek Iptu Gunawan Rasyid, Para Kanit, Kasi dan personel Polsek Mandai.

Agenda Pembinaan rohani dan .ental personel Polsek Mandai tersebut dipandu oleh Ust Syamsir Arafah yang diawali dengan pembacaan Surah Yasin berjamaah kemudian dilanjutkan dengan pembacaan Asmaul Husnah.

Kapolsek Mandai, Iptu Asep Widianto mengatakan pembinaan rohani dan mental personel Polsek Mandai bertujuan untuk menambah keimanan dan ketakwaan para parsonel Polsek Mandai.

"Kita berharap agenda Yasinan ini, ada peningkatan iman dan taqwa ke personel. Sehingga, mereka dalam pelaksanaan tugas selalu diberkahi oleh Allah SWT," ungkap Iptu Asep Widianto, Sabtu (29/10).

Lebih jauh, Asep--sapaan akrabnya mengatakan pembinaan rohani dan mental merupakan kegiatan rutin Polsek Mandai yang dilaksanakan setiap hari Kamis. Itu, untuk meningkatkan keimanan dan Ketaqwaan serta pembinaan mental dalam rangka meningkatkan kualitas pelaksanaan tugas.

"Kegiatan pembinaan rohani dan mental ini untuk meningkatkan keimanan dan Ketaqwaan serta pembinaan mental dalam rangka meningkatkan kualitas pelaksanaan tugas," paparnya.

Setelah sambutan Kapolsek Mandai, agenda dilanjutkan dengan siraman rohani oleh Ust Syamsir Arafah. Inti ceramah yakni keutamaan pembacaan Surah Surah Al-Baqarah ayat 1-10 dan 2 ayat terakhir Surah At-Taubah serta surah Yasin, salah satunya terlindungi dari malapetaka. (*)

  • Bagikan