MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Tiga Partai Politik (Parpol) yang tergabung Koalisi Indonesia Bersatu (KIB), PAN, PPP dan Golkar belum memutuskan jagoan mereka untuk Pemilihan Presiden 2024 mendatang.
Padahal pertemuan KIB ini sudah yang ketiga dan PPP sebagai tuan rumah, sebelum mereka juga melakukan silaturahmi di Jawa Timur dan Jakarta.
Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto mengatakan memang sejauh ini belum ada calon yang akan umumkan. Alasannya, pertemuan KIB di Makassar masuk Rabiul Akhir dalam kalender Islam dan hal itu dinilai tidak bagus.
"Sekarang bulan rabiul Akhir, kami harus berhati-hati pada bulan ini. Indonesia juga memiliki hajatan besar G20 yang harus kami sukseskan," singkatnya.