Sementara itu, Komandan Batalyon (Danyon) C Pelopor Sat Brimob Polda Sulsel Kompol Nur Ichsan, yang ditemui usai pelaksanaan kerja bakti mengatakan bahwa kegiatan yang dilaksanakan hari ini merupakan rangkaian kegiatan dalam rangka HUT Ke-77 Korps Brimob Polri.
“ Hari ini secara serentak Sat Brimob Polda Sulsel dan seluruh jajaran melaksanakan kegiatan bhakti sosial, adapun sasaran kerja bakti yaitu sepanjang sungai Branjangan karena saat ini kondisinya sudah ditumbuhi rumput liar dan banyaknya sampah serta daun kering yang dikhawatirkan menyumbat aliran sungai dan akhirnya menimbulkan luapan air,” papar Ichsan.
Ichsan menambahkan, dengan dilaksanakannya kerja bakti hari ini diharapkan masyarakat khususnya yang tinggal di sekitar Sungai Branjangan merespon positif, minimal tidak membuang sampah di sungai.
“Apalagi sungai ini berada sekitaran pasar sentral lama yang tentunya akan menghambat aktifitas masyarakat apabila terjadi luapan atau genangan air,” pungkasnya. (*)