Sejak PMTI terbentuk 11 tahun lalu, kata dia, diharapkan mampu mempererat simpul kekeluargaan antar masyarakat Toraja yang tersebar di seluruh Indonesia bahkan di suluruh dunia.
"Saya berharap keberadaan organisasi ini dapat lebih mempererat simpul kekeluargaan antar sang torayan " ujar Yulius.
Sementara itu, Bupati Pinrang Irwan Hamid, mengungkapkan, masyarakat Kabupaten Pinrang terdiri dari berbagai macam suku dengan suku bugis sebagai suku mayoritas.
Namun demikian, warga yang homogen ini hidup dengan rukun dan menjunjung tinggi toleransi antar masyarakat.
Kehadiran PMTI ini, lanjut Irwan, diharapkan tidak hanya sebagai simbol kebersamaan masyarakat Toraja namun mampu berbaur bersama masyarakat asli Pinrang untuk membantu Pemerintah Kabupaten Pinrang terutama dalam memberikan kontribusi bagi pembangunan daerah.
"Saya ucapkan selamat atas pelantikan ini, saya berharap PMTI dapat berkolaborasi dengan Pemerintah Kabupaten Pinrang untuk membangun Kabupaten Pinrang," jelas Irwan Hamid. (Amran/Raksul/A)